Rabu, 07 Maret 2012

Suzuki Thunder 125 Discontinue ?


Seperti yang  kita ketahui pada pertengahan tahun 2011 yang lalu suzuki telah "merefresh" varian Thunder 125 nya, dengan melakukan pergantian mesin baru mengunakan engine balancer dan pergantian minimalis lainnya pada motor ini. Sayangnya memang suzuki thunder 125 terbaru ini kurang mendapat sambutan yang kurang baik dari konsumen di tandainya dengan jumlah  penjualan yang tidak mengembirakan, entah mungkin karena desainnya yang biasa atau pun karena mesinnya yang tidak istimewa....tapi menurut saya sendiri dengan harga on the roadnya yang ada di kisaran 16 jutaan ( untuk motor desain biasa dan mesin biasa) konsumen lebih melirik motor  pabrikan india dan china yang harganya mepet-mepet tapi dengan mesin dan desain yang sedikit lebih baik.

Beberapa bulan ini saya juga tidak melihat lagi Suzuki thunder 125 terpajang lagi di dealer-dealer suzuki di kota saya. Awalnya sih ngga "ngeh" alias ngga begitu memperhatikan tapi karena sering lewat dealer suzuki yang kebetulan dekat dengan lampu merah, dekat sekolah adik saya, dan yang terakhir dekat kantor ibu saya juga dealer lainnya yang saya lewati dengan sengaja.......Saya jadi bertanya-tanya apakah ada kemungkinan bahwa Thunder 125 diskontinue atau tidak di jual lagi.....

Melihat tabiat dan kebiasaan Suzuki Indo Motor yang biasa atau bahkan sering mendiskontinue jualannya yang di anggap tidak mendapatkan tanggapan yang positif dari masyarakat (kurang laku) macam suzuki fxr dan thunder 250, saya berlogika tentunya bisa menjadi suatu hal yang tidak mustahil bila ada kemungkinan suzuki thunder di diskontinue.......

Ya berpikir positif  saja lah.........sukur-sukur kalau suzuki memang berniat merefresh kembali tampilan suzuki thunder 125 agar dapat diterima lebih baik oleh konsumen atau bahkan yang lebih ekstrem  mengupgrade mesin menjadi 150cc dengan fitur-fitur dan desain baru (mirip Inazuma/GW 250 baru) yang lebih baik..