ABU DHABI (DP) — Rio Haryanto bersiap memulai debutnya di balap GP2. Pebalap muda Indonesia akan start dari posisi ke-19 di GP2 Yas Marina Abu Dhabi.
Rio yang memperkuat tim DAMS, telah melakukan sesi latihan di Yas Marina, Jumat (11/11). Di sesi latihan tersebut pebalap yang didukung oleh Pertamina ini berada di posisi ke-16 setelah mencatat waktu 1 menit, 52 350 detik.
Namun pada sesi kualifikasi Rio berada di posisi ke-19 dengan catatan waktu 1 :50.515. “Saya memang tidak begitu beruntung karena saya tidak mendapatkan clear lap,” ungkap Rio kepada dapurpacu.com.
Pebalap asal Solo ini terpaut 1,152 detik dari Fabio Lemer (Racing Engineering) yang menempati pole position di GP2 Abu Dhabi. Pada Sabtu (12/11) besok, para pebalap GP2 akan memulai race pertama.
Bagi Rio ini akan menjadi debutnya di GP2 setelah dua musim dilakoninya dengan berlaga di GP2 . “Strateginya tetap optimis dan sangat penting sekali untuk menjaga awal ban di awal race,” ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar